Selasa, 19 Oktober 2010

Beautiful Dawn


Fajar adalah waktu antara subuh dengan awal pagi (setelah kita menunaikan shalat subuh) disaat matahari mulai merekah diufuk timur.  Terbangun di waktu ini akan membuatmu merasakan sejuknya udara pagi, bersemangat, dan gila kerja (oh..no!!!).  Tak percaya?, coba aja…

Fajar (yg ini bukan nama orang ya…!!) pernah kunikmati di ketinggian gunung, di ketenangan laut, di keheningan persawahan, dan di kedamaian pertambakan. Tidak hanya itu, kamu juga akan mendengarkan kicauan burung, gemercik air, kokok ayam, dan hanya ada satu kata “beautiful”.  Hal-hal seperti ini walaupun kelihatannya sepele tapi dapat menimbulkan perasaan tenang dan damai yang pada akhirnya kesyukuran pada sang Maha Pencipta Keindahan pantas dipanjatkan.

Ada yang bilang bangun diawal pagi akan melapangkan rezki, menurutku itu masuk akal bagi orang-orang yang mau berusaha dan bekerja keras namun tidak berlaku bagi mereka yang malas atau nganggur.  Bangun di waktu ini juga membuatmu memiliki cukup waktu menikmati sarapan dengan tenang tanpa terburu-buru ke kantor, masih sempat bercengkrama dengan anggota keluarga lain dan yang pasti masih sempat membereskan kamar tidurmu (sssttt.. ini pengalaman pribadi hihiii).

Begitu banyak cara bersyukur yang bisa kamu lakukan, salah satunya dengan cara menikmati “Beautiful Dawn” di awal pagi.  Untuk melengkapi reportaseku, berikut ini kusuguhkan foto dan video  yang berkaitan dengan “Fajar yang Indah” lumayan buat relaksasi  perasaan, mata, dan hati yang setiap hari disibukkan dengan aktifitas yang menguras tenaga dan pikiran.

 Beautiful dawn on the sea

 Beautiful dawn on the mountain

 Suasana di pagi hari... menyejukkan mata dan telinga

Fajar yang indah dengan background lagu beautiful dawn-nya Wailin Jennys


"Beautiful Dawn"
By  Wailin’ Jennys

Take me to the breaking of a beautiful dawn
Bawa aku ke tempat fajar  yang indah
Take me to the place where we come from
Bawa aku ketempat dimana kita berasal
Take me to the end so I can see the start
Bawa aku ke akhir sehingga aku bisa melihat awalnya
There's only one way to mend a broken heart
Hanya ada satu cara untuk mengobati patah hati

Take me to the place where I don't feel so small
Bawa aku ke tempat dimana aku tidak merasa kerdil
Take me where I don't need to stand so tall
Bawa aku di mana aku tidak perlu berdiri terlalu tinggi
Take me to the edge so I can fall apart
Bawa aku ketepian agar aku bisa melepaskan beban
There's only one way to mend a broken heart
Hanya ada satu cara untuk mengobati patah hati

Take me where love isn't up for sale
Bawa aku dimana cinta tidak dijual
Take me where our hearts are not so frail
Bawa aku dimana hati kita tidak begitu rapuh
Take me where the fire still owns its spark
Bawa aku dimana api masih memiliki percikan
There's only one way to mend a broken heart
Hanya ada satu cara untuk mengobati patah hati

Teach me how to see when I close my eyes
SimakBaca secara fonetik
Ajari aku cara melihat ketika aku menutup mata
Teach me to forgive and to apologize
Ajari aku meminta maaf dan memaafkan
Show me how to love in the darkest dark
Tunjukkan padaku bagaimana mencintai dalam kegelapan
There's only one way to mend a broken heart
Hanya ada satu cara untuk mengobati patah hati



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar dan tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam