Rabu, 13 Juli 2011

The Couples, What Happen With Them?


Buat teman-temanku yang sudah berumah tangga, coba kalian baca postinganku kali ini.  Beberapa hari yang lalu seorang teman mengirimiku sebuah email, setelah ku check...omg! aku nggak tau maksud dia apa mengirim ini padaku, so... aku share ke kalian, bagi yang masih single juga boleh membacanya... just fun aja kalee :)  dan jangan lupa tanggapannya ya...
And for Bhai Salman Aslam, Thank you for sending email to me and I wrote it on my blog, I hope you don't mine :)

Okey teman-teman...check it dot...

Perang Sipil Antara Suami - Istri

Istri :
Aku menuliskan namamu di atas pasir, namun tersapu ombak
Aku menuliskan namamu di udara, namun tertiup angin.
Lalu aku menulis namamu di hatiku & aku mendapat serangan jantung...

Suami :
Tuhan melihat aku kelaparan, lalu Dia menciptakan pizza
Tuhan melihat aku kehausan, lalu Dia menciptakan pepsi
Tuhan melihatku dalam kegelapan, lalu Dia menciptakan terang
Tuhan melihatku tanpa masalah, lalu Dia menciptakan kamu...

 Istri :
Twinkle twinkle little stars
You should know what you are
Dan jika kamu tahu siapa dirimu
Sepertinya rumah sakit jiwa tidak jauh dari sini...

Suami :
Hujan membuat semua hal menjadi indah
Termasuk rumput dan bunga-bunga
Jika hujan membuat semua hal menjadi indah
Mengapa hujan tidak melakukannya pada dirimu???...

Istri :
Mawar itu merah, violet itu biru
Monyet sepertimu sebaiknya tinggal di kebun binatang
Tapi jangan marah dulu, karena aku juga ada di sana
Bukan di dalam tetapi di luar kandang, tertawa kepadamu...

Kedudukan suami, mirip dengan AC split,
Tidak peduli sekeras apa ia jika berada di luar ruangan
Ia didesain untuk tetap diam dalam ruangan...

Suami adalah KEPALA rumah tangga
Dan istri adalah LEHER, kearah manapun posisi leher bergerak (istri), maka kepala (suami) akan mengikuti...

Dineraka ada seorang Pria sedang memohon kepada Iblis:
Bisakah aku menelepon istriku?
Setelah menelepon, ia bertanya berapa harga yang harus dibayarnya
Iblis: Tidak perlu bayar, panggilan antar penghuni neraka “gratis”

Suami : Tahukah kamu kepanjangan dari “ W.I.F.E” ???
Yaitu : Without Information Fighting Everytime !!!
             (tanpa berita, pertengkaran tiap waktu)

Istri : Kamu salah sayangku...
Yang benar adalah: W.I.F.E = With Idiot For Ever !!!
                                             (bersama seorang idiot selamanya)

Istri : Aku berharap menjadi sebuah koran
Maka aku akan selalu di tanganmu sepanjang hari...

Suami: Aku juga berharap kamu sebuah koran
Sehingga aku akan memiliki yang terbaru setiap hari...

Dokter : Suami anda butuh istirahat.  Ini saya beri beberapa pil obat tidur.
Istri : Berapa dosis yang harus aku berikan kepada suamiku dok?
Dokter :  Pil ini bukan untuknya tetapi untukmu...
Istri : ???...

Istri : Aku mau menikah denganmu untuk mengetahui betapa bodohnya dirimu
Suami : Seharusnya kamu sudah tahu itu begitu aku memintamu menikah denganku...

Istri : Apa yang akan kamu berikan jika aku mendaki Mount Everest?
Suami : Sebuah dorongan indah...!!! dan hidup terus berlanjut...

Menurutku, konflik dan permasalahan dalam berumah tangga antara suami dan istri adalah hal yang wajar terjadi (betul tidak???). Tak sekedar perang urat syaraf, "piring terbang" dan aksi kekerasan fisik kadang turut mewarnai konflik seperti kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Tak jarang konflik suami istri berakhir dengan perceraian. Yang membuat kita miris, ternyata banyak dari pasangan yang memilih tidak melanjutkan kehidupan rumah tangga mereka begitu saja! dengan alasan yang paling sering mengemuka adalah faktor ekonomi, soal anak, orang ketiga (selingkuh), serta adanya ketidak cocokan lagi.

Open talk, bicara secara terbuka pada saat kemarahan telah mereda mungkin bisa jadi jalan keluar.  Pergunakan logika sehat dan kedewasaan saat berbicara. Berilah kesempatan pada masing- masing pihak untuk mengeluarkan "uneg-uneg". Jangan saling menyalahkan, apalagi menjatuhkan pasangan.  Dari hasil pembicaraan dan ungkapan perasaan pasangan, Kamu bisa menjadi lebih mengerti dan mengenal siapa dirinya, pribadinya, juga keinginannya. Dan saat itu pula Kamu dan pasanganmu memiliki kesempatan untuk saling intropeksi diri.

Memberi perhatian lebih akan membuat berharga hubungan kalian berdua, sehingga masing- masing pihak akan berusaha saling berlapang dada terhadap "kekurangan" pasangannya.  Allah berfirman : "Janganlah kalian lupakan keutamaan di antara kamu…". (Al- Baqarah: 237). Konflik bukan ajang tunjuk kesalahan, tapi menjadikannya jalan menuju arah lebih baik untuk hubungan selanjutnya. "Dan perdamaian itu lebih baik…". (An- Nisa: 128). 

Dalam Islam, pernikahan merupakan sebuah proses “menjadi”. Bukan sesuatu yang sudah jadi. Setiap pasangan harus paham bahwa ia akan selalu menemukan hal baru dari pasangannya. Bukan prasangka buruk. Melainkan ikhlas menerima ( kekurangannya ), seperti juga menerima kelebihan pasangan. Jangan alergi dengan konflik. Hadapi konflik dengan smart melalui komunikasi yang baik, sehingga jurang perbedaan, negative thinking (tsuudzon) akan tertepis.  Saling Percaya dan memaksimalkan fungsi positive thinking (husnudzon) adalah bagian dari kepercayaan pada pasangan.

Semoga kalian menjadi pasangan seumur hidup, hanya maut yang bisa memisahkan kalian. Kalian harus tetap berusaha ya... jangan menyerah sekeras apapun badai menerpa rumah tangga kalian...Fighting!!!


Senin, 11 Juli 2011

Al Ain Paradise... The Garden City

Sebelum Bhai Salman mengirimkan gambar-gambar taman Al Ain Paradise, aku sama sekali belum pernah mendengar atau melihat tentang taman ini sebelumnya.  Saat aku diperlihatkan oleh Bhai, aku speechless, ga percaya ada taman seindah ini di dunia.  Taman ini sesuai benar dengan embel-embel Paradise, aku pikir yang kayak ginian adanya di negeri dongeng atau “Utopia”. Namun infact, ini nyata adanya di Uni Emirat Arab (UAE).

Tau kan Uni Emirat Arab itu?, ada yang blum tau? Ok, aku kasi sdikit info about it.  Uni Emirat Arab disingkat UEA (bahasa Inggris: United Arab Emirates) adalah sebuah negara persatuan tujuh negara Emirat yang kaya raya akan minyak bumi.  Emirat artinya suatu wilayah atau negara yang diperintah oleh seorang Emir (pangeran, gubernur, dll.).  Ketujuh negara Emirat itu adalah: Abu Dhabi, Ajman, Dubai, Fujairah, Ras Al-Khaimah, Sharjah, dan Umm Al-Qaiwain.  Dari ketujuh negara itu, yang aku familiar hanya Abu Dhabi dan Dubai ^^

Mungkin Al Ain Paradise ini perwujudan dari Taman Tergantung (hanging gardens) di Babilonia, Irak yang ingin di realisasikan.  Jadi ga salah dong, kalo taman ini tercatat di Guinness Book Of World Records sebagai taman terbesar dan terluas di dunia, hebat ya?!.  Semoga suatu hari nanti kita punya kesempatan berkunjung ke sana, Amin!.

Coba kalian lihat gambar-gambar taman ini....it’s so beautiful...

Ini adalah pintu gerbang Al Ain Paradise saat musim panas 2010

Dan terlihat seperti ini pada bulan Juni 2011

Pernyataan bahwa Al Ain Paradise adalah taman dengan keranjang
 gantung terbesar di dunia pada 20 Maret 2010 
Oleh Guinness World Record

Pemandangan taman dari sisi dan sudut berbeda-beda :






















Rabu, 06 Juli 2011

My Special Day...

Today is my Milad....
and to Allah I want to say...
Allah, I wanna thank You, I wanna thank you for all the things that you’ve done. You have done for me through all the years have I passed and You guided me from all the ways that were wrong and did you give me hope...
Alhamdulillah, all praises to Allah...
To my mama and (Alm.)bapak... Thank you for loving me and I'm proud to be your daughter, really!!!!

Untuk semua hal yang telah kudapatkan hingga hari ini dan yang belum... sungguh aku sangat bersyukur,  why? Because... Alhamdulillah....
  • Aku diberikan seorang mama yang tidak memaksakan kehendaknya kepadaku
  • Aku memiliki keluarga yang senantiasa care kepadaku
  • Aku memiliki kebebasan menikmati hidup, kemerdekaan mengejar karier dan pendidikan
  • Aku memiliki masa panjang untuk bersenang-senang dan berteman dengan siapa saja yang aku suka
  • Kemewahan untuk menikmati "kesendirian" dengan bang Fakhri di sisiku
Aku memohon kepada Allah diberi kesabaran agar...
  • Selalu tersenyum jika ditanya “why still single?” J
  • Tidak melepas masa lajang karena terpaksa atau tuntutan umur dan tuntutan seseorang
  • Tidak melepas masa lajang karena “MBA” ... naudzubillah min dzalik...!!!
  • Tidak melepas masa lajang karena harus bayar utang (kayak yg disinetron2 itu, heheeee...)
Semoga Allah mengabulkan permintaanku padaNya agar jika aku diberi rizki maka...
  • Aku bisa menikah dengan seseorang yang aku sayangi dan menyayangi apa adanya diriku
  • Bisa ketanah suci ber-umrah atau ber-haji bersama orang yang tercinta (This is my great desire)
  • Menjadi seseorang yang berguna bagi orang-orang di sekitarku...
Terima kasih untuk saudara-saudaraku dan teman-temanku, terima kasih karena kalian selalu menyayangiku... aku beryukur memiliki kalian semua... I love all of you !!!!.